Senin, 07 November 2016

Truk Nyemplung ke Sungai



Warga Desa Guru Agung dan Desa Karang Baru Kecamatan Padang Ulak Tanding kemarin mendadak heboh. Pasalnya, ada satu unit dump truck warna hijau nyemplung ke Sungai Napal Lung yang berada di perbatasan kedua desa tersebut. Peristiwa terjadi Minggu (30/10) sekira pukul 11.04 WIB.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Napitupulu Yogi Yusuf, SH, SIK melalui Kasat Lantas AKP Dista Nali Putra, SIK didampingi Kapolsek Padang Ulak Tanding Iptu Djarkoni membenarkan kejadian ini. Menurut dia, truk terendam hingga ke dasar sungai sedalam 15 meter. Karena terkendala alat maka evakuasi bisa belum dilakukan. “Kita masih menunggu mobil evakuasi dari BPBD Provinsi Bengkulu. Saat ini sedang dalam perjalanan dari Bengkulu,” ucapnya.

Lebih jauh Kapolsek mengungkapkan, diduga truk saat terendam sedang membawa muatan berat. Ini terlihat dari masih adanya penutup terpal di bak truk setelah ada anggota menyelam langsung di lokasi. Namun pihaknya belum bisa memastikan muatan apa yang dibawa dan berapa nopolnya. Sebab truk berada di dasar sungai dan anggota kesulitan untuk menyelam lebih dalam karena air sungai keruh akibat bercampur solar.  

Sementara itu, kabar nyemplungnya truk ke dalam sungai langsung menarik perhatian warga sekitar. Puluhan warga berbondong-bondong mendatangi lokasi kejadian untuk melihat langsung kondisi truk yang terendam. 

Kejadian ini juga mengundang perhatian para pengguna jalan. Baik pengendara mobil maupun motor berhenti di sisi sungai untuk melihat kejadian. Akibatnya sempat terjadi kemacetan akses lalulintas dari PUT menuju Kecamatan Kota Padang. 

Salah seorang anggota Babinsa Koramil PUT di Desa Guru Agung, Sukirman mengungkapkan kejadian ini pertama kali diketahui oleh rombongan pemburu Babi Minggu (30/10) sekitar pukul 11.04 WIB. Saat itu rombongan melihat ada terpal di sungai dan melihat banyak tumpahan solar di permukaan air. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar